Total Pengunjung

AYO MEMBACA ALQURAN SECARA BERMAKNA UNTUK MENATA KEHIDUPAN SEMESTA !!

Jumat, 12 Februari 2010

SIAPAKAH YANG MELINDUNGI GERAKANMU?

Duhai diriku...
Mengapakah engkau membaca: Bismillahirrahmanirrahim pada awal setiap gerak kehidupanmu? Siapakah Dia yang nama-Nya sering engkau sebut dalam ucapan itu?

Allah, tidak ada Tuhan (yang berhak disembah) melainkan Dia Yang Hidup kekal lagi terus menerus mengurus (makhluk-Nya); tidak mengantuk dan tidak tidur. Kepunyaan-Nya apa yang di langit dan di bumi. Tiada yang dapat memberi syafa`at di sisi Allah tanpa izin-Nya. Allah mengetahui apa-apa yang di hadapan mereka dan di belakang mereka, dan mereka tidak mengetahui apa-apa dari ilmu Allah melainkan apa yang dikehendaki-Nya. Kursi Allah meliputi langit dan bumi. Dan Allah tidak merasa berat memelihara keduanya, dan Allah Maha Tinggi lagi Maha Besar. (QS. 2:255)

Engkau telah memiliki pengetahuan yang membuatmu berkesadaran tentang Allah: sebuah nama yang engkau sebut setiap saat. Kini terserah padamu, apakah engkau akan terus membaca basmalah dengan kesadaran akan impact dari nama ilahi tersebut atau tidak. Sesungguhnya telah jelas cara yang benar dari cara yang sesat. Oleh karenanya, teruslah bergerak dengan meyakini pedoman yang telah Allah berikan kepadamu, niscaya Allah akan hadir di jalanmu sebagai pelindung. (QS. 2:256-257)

Setelah membaca basmalah, masihkah engkau meragu?
Bacalah:
Bismillah… dengan nama-Mu ya Allah kami mulai bergerak. Kami pasrah-menyerah kepada aturan-Mu ya Allah. Sesungguhnya Engkau mengetahui bahwa tidak ada sedikitpun kemampuan dan strategi gerakan yang kami miliki, maka sertailah kami dengan kuasa dan cara-Mu yang tidak akan pernah terhalangi dan tertandingi oleh selain-Mu…amin.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar